Sesaat setelah komandan pasukan mengambil aba-aba, “Maju…. Jalan…” Derap langkah terdengar gagah dari pasukan yang berbaris rapih memasuki lapangan upacara. Dengan wajah yang ceria dan nampak bersemangat, mereka adalah pengurus OSIS periode 2015/2016 yang siap untuk dilantik oleh Kepala Sekolah.
Bertempat di lapangan upacara SMK Negeri 1 Kota Tangerang Selatan, tidak seperti upacara pengibaran bendera biasanya, hari ini senin, tanggal 30 Nopember 2015 tepat pukul 07.30 wib dilangsungkan upacara pengibaran bendera sekaligus prosesi pelantikan dan pengukuhan pengurus OSIS periode 2015/2016.
Total pengurus OSIS periode ini adalah 65 siswa, mereka dilantik dan dikukuhkan langsung oleh Kepala sekolah. Sebelum dilantik, telah ditanda-tangani berita acara serah terima jabatan ketua OSIS periode 2014/2015, yaitu Ryan Giggs Fenedine kepada ketua OSIS periode 2015/2016, yaitu Kaka Hasan Abdul Kodir. Bertindak sebagai saksi-saksi dalam berita acara adalah waka. kesiswaan, Linda Karyati, dan pembina OSIS, sasramurni.
Dalam sambutannya, Kepala sekolah mengucapkan terimakasih dan apresisasi yang setinggi-tingginya kepada ketua OSIS beserta dengan pengurus OSIS periode 2014/2015. Serta mengucapkan selamat bekerja dan memberikan yang terbaik bagi sekolah kepada ketua OSIS dan pengurus OSIS yang baru, periode 2015/2016. (humas/30.11.15)






































