Home »



NESTAN EDUCATION

 

 

AGENDA KEGIATAN SEKOLAH

Penerimaan Peserta Didik Baru
Masa Orientasi Peserta Didik
Penilaian Tengah Semester 1
Sidang Laporan Prakerin Kelas 12
Penilaian Akhir Semester 1
Prakerin kelas 11
Penilaian Tengah Semester 2
Uji Kompetensi Keahlian
Penilaian Akhir Semester 2
USBN
UNBK

MARS SMKN 1 TANGSEL

HYMNE SMKN 1 TANGSEL

PPDB 2023/2024

KALENDER

January 2026
M T W T F S S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

ARSIP

LOKASI SEKOLAH

Paskibraka SMK Negeri 1 Bidik Juara Galaksi

Paskibra-SMKN-1-Tangerang-SelatanRed Force Tak Terlena Gelar Juara Umum

TANGSEL POS, CIATER – Usai merengkuh gelar juara umum pada ajang perlombaan Forglasnet’s tingkat Jabodeta atau biasa dikenal Forglasnet’s tingkat Jabodeta beberapa waktu lalu, kini tim Paskibraka “Red Force” SMK Negeri 1 Tangsel siap merengkuh mahkota juara lebih tinggi di ajang GALAKSI (Gerakan Langkah dan Formasi) tingkat Kota Tangsel.

Red Force saat ini tengah mempersiapkan diri untuk ajang bergengsi yang akan diadakan oleh PPI (Purna Paskibra Indonesia) Tangsel. Demikian target tinggi itu dicanangkan Danton (Komandan Pleton) Red Force SMK N 1, Riki Rinaldi. Siswa kelas XII Teknik Elektro 1 mengaku rekan-rekanya sangat fokus untuk perlombaan paling bergengsi itu.

“Kami tidak boleh terlena dengan kemenangan kami di Forglasnet’s. Kami harus terus berlatih dan memperbaiki apa yang kurang di tim, serta menjadi kelemahan kami. Red Force nantinya juga akan menyiapkan gebrakan formasi,” ujar Riki.

Red Force sendiri menurut Riki, mendapat dukungan sangat berarti dari sekolah dengan menyediakan seragam dan selalu mendampingi jika Red Force bertanding. Untuk ajang Galaksi, Red Force sudah menyiapkan hal-hal yang belum pernah dilakukan oleh sekolah lain.

Mengenai target yang diusung sekolah, Riki selaku Danton Red Force akan membuat target itu tercapai. “Red Force akan berusaha keras dan teman-teman lain akan berusaha dengan keras agar menjadi juara di Galaksi nanti,” tegas Riki.

Pelatih Red Force, Bagus Baskoro menambahkan, di setiap latihan harus diterapkan sesuatu yang tidak boleh dilanggar. “Disiplin dan mental baik, itu yang kami tanamkan kepada anggota Red Force. Khusus untuk Danton, kami pantangkan untuk makan gorengan dan minuman dingin. Dengan disiplin kuat ditambah dengan mental kuat, merupakan kunci mereka untuk sukses,” papar Bagus.

Humas SMKN 1 Tangsel, Arif Prio Wibowo berharap pada ajang Galaksi nanti, Red Force bisa memberikan hasil terbaik. “Setelah menjadi juara umum di tingkat Jabodeta, kita ingin Red Force menjadi juara umum di Galaksi nanti,” ujar Arif.

Ekskul paskibra di SMKN 1 Tangsel memang memiliki prestasi cukup bagus dan sudah mempersembahkan berbagai macam prestasi.(cr5/sam)

sumber: http://tangselpos.co.id/paskibraka-smk-negeri-1-bidik-juara-galaksi/


Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *