Home » 2015 » September

Monthly Archives: September 2015



NESTAN EDUCATION

 

 

AGENDA KEGIATAN SEKOLAH

Penerimaan Peserta Didik Baru
Masa Orientasi Peserta Didik
Penilaian Tengah Semester 1
Sidang Laporan Prakerin Kelas 12
Penilaian Akhir Semester 1
Prakerin kelas 11
Penilaian Tengah Semester 2
Uji Kompetensi Keahlian
Penilaian Akhir Semester 2
USBN
UNBK

MARS SMKN 1 TANGSEL

HYMNE SMKN 1 TANGSEL

PPDB 2023/2024

KALENDER

September 2015
M T W T F S S
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930  

ARSIP

LOKASI SEKOLAH

“Red Force” – Paskibra Nestan Kembali Persembahkan Juara Umum

IMG_28092015_073236Salam Paskibra…! Juara Umum Kembali dipersembahkan oleh tim Paskibra SMK Negeri 1 Kota Tangerang Selatan dalam lomba Formasi Gerak Langkah se-Jabodeta yang diselenggarakan oleh SMA Negeri 3 Kota Tangerang Selatan. Lomba yang dikenal dengan nama Forglasnet’s ini merupakan lomba kali ke-V yang diselenggarakan sejak tahun 2011 lalu. Forglasnet’s V kali ini mengangkat tema “Yang Muda Yang Berkarya” diselenggarakan hari minggu, 27 September 2015 dilapangan SMAN 3 Tangsel. (more…)

SMK Negeri 1 Tangsel Potong Hewan Qurban

IMG_26092015_081923Qurban secara etimologis berarti: penyembelihan hewan yang dilakukan pada hari hari raya idul adha. Secara syar’i qurban adalah penyembelihan hewan tertentu. Seperti hewan Unta, sapi, kerbau dan kambing dengan niat untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan mengharap ridho dariNya yang dilakukan pada waktu tertentu yaitu setelah sholat idul adha dan hari hari tasyrik (11, 12, 13 hijriyah).

Allah SWT berfirman: “Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu ni’mat karunia yang sangat banyak. Maka sholatlah karena Tuhanmu dan berqurbanlah. (more…)

Penyuluhan IMS dan SADARI

IMG_25092015_142552Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Banten melakukan penyuluhan tentang Infeksi Menular Seksual (IMS) dan SADARI (Periksa Payudara Sendiri) kepada siswi SMK Negeri 1 Kota Tangerang Selatan, hari ini, Jumat 25 September 2015. Bertindak sebagai narasumber adalah Melina Dwi Antika dan Gustiana Ningsih, Mahasiswa Program Studi Kebidanan STIKES Banten. (more…)

Kemendag Lakukan Penyuluhan Perlindungan Konsumen di Tangerang Selatan

IMG_03092015_124641Kementerian Perdagangan (Kemendag) RI, melalui Direktorat Pemberdayaan Konsumen – Direktorat Jenderal Standardisasi Dan Perlindungan Konsumen, melakukan Penyuluhan Perlindungan Konsumen kepada  siswa-siswi SMK Negeri 1 Tangerang Selatan, hari kamis, 3 september 2015. Hal ini sejalan dengan Pasal 29 Undang-Undang No.8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen, yang mengamanatkan bahwa Kementerian Perdagangan merupakan Koordinator dalam Penyelenggaraan Perlindungan Konsumen di Indonesia.

(more…)

BNN & Dinas Pendidikan Selenggarakan Edukasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba

IMG_04092015_090501NARKOBA…. Sikat Habis…!, Kota Tangsel…. Bersih Narkoba…! Demikian bunyi Pekik penuh semangat dari anak-anak Nestan dalam kegiatan Edukasi Pencegahaan Penyalahgunaan Narkoba yang diselenggarakan Oleh Dinas Pendidikan bekerjasama dengan BNN dan Yayasan Indonsesia “Benar” (Bersih Narkoba). Kegiatan diselenggarakan pada hari Kamis, 3 September 2015 di Aula SMK Negeri 1 Tangsel, dibuka oleh Kabid DIKMEN, Drs. Sridoyo, MM, M.Pd tepat pukul 08.00 wib. Kegiatan diikuti oleh 612 siswa SMK Negeri 1 Tangsel kelas XI dan XII dari semua Kompetensi Keahlian.

(more…)