Qurban secara etimologis berarti: penyembelihan hewan yang dilakukan pada hari hari raya idul adha. Secara syar’i qurban adalah penyembelihan hewan tertentu. Seperti hewan Unta, sapi, kerbau dan kambing dengan niat untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan mengharap ridho dariNya yang dilakukan pada waktu tertentu yaitu setelah sholat idul adha dan hari hari tasyrik (11, 12, 13 hijriyah).
Allah SWT berfirman: “Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu ni’mat karunia yang sangat banyak. Maka sholatlah karena Tuhanmu dan berqurbanlah. Sungguh orang yang membencimu akan terputus”, arti dari surat Al-kautstar tersebut menjadi salah satu dasar keluarga besar SMK Negeri 1 Kota Tangerang Selatan melaksanakan penyembelihan hewan qurban, sabtu, 26 September 2015.
Disaksikan oleh seluruh siswa dan para guru, penyembelihan hewan qurban dilaksanakan tepat pukul 08.00 wib dilapangan SMK Negeri 1 Tangsel. Satu ekor sapi dan tiga ekor kambing disembelih keluarga SMK Negeri 1 Tangsel untuk hari raya kurban tahun 1436 H ini. Semua panitia baik dari guru maupun siswa berkumpul dan memulai dengan tugas masing-masing dimulai dari seksi penyembelihan, pengulitan, sampai pada akhirnya pendistribusian daging itu sendiri. Daging qurban berhasil dikemas sebanyak 250 kantong dan selanjutnya didistribusikan sesuai dengan jumlah kupon yang telah disebarkan sebelumnya dilingkungan pegawai dan warga di sekitar sekolah.
Kegiatan penyembelihan hewan kurban ini merupakan kegiatan rutin sekolah yang dilaksanakan setiap tahun sejak tahun 2010 silam. Kepala sekolah beserta semua dewan Guru sangat puas melihat siswa-siswi sukses menerapkan ilmu Agama yang telah didapat dan dipelajari disekolah serta siswa-siswi dapat menumbuhkan jiwa Sosial dan saling berbagi kepada sesama umat manusia.
berikut foto-foto kegiatannya:
(humas/26.September.2015)






































