Nestan Goes To Jogjakarta 2016
Sama seperti tahun lalu, perpisahan Kelas XII SMK Negeri 1 Tangsel angkatan ke 10 tahun pelajaran 2015/2016 dilaksanakan di Jogjakarta dan sekitarnya. Perpisahan dilaksanakan selama 4 hari, tanggal 3 s.d 6 Mei 2016. Sebanyak 338 siswa mengikuti perpisahan kali ini didampingi 50 guru dan karayawan. Dengan menggunakan 8 bus, rombongan perpisahan Nestan 2016 dilepas oleh Kepala sekolah, pada hari selasa, 3 Mei 2016 tepat pukul 14.00 di lapangan SMK Negeri 1 Tangsel. (more…)
Upacara Hardiknas 2016
SMK Negeri 1 Tangsel melaksanakan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 Mei 2016 tepat pukul 08.00 wib. Sesuai dengan Pedoman Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2016 yang dikeluarkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, upacara kali ini berbeda dengan upacara resmi sebelum-sebelumnya, karena dalam pedoman tersebut, peserta upacara di imbau untuk menggunakan pakaian adat/tradisional.
Perkemahan Pramuka Penegak SMK Negeri 1 Tangerang Selatan
Kemah Pramuka Penegak SMK Negeri 1 Kota Tangerang Selatan diselenggarakan di Gunung Bunder, Bogor – Jawa Barat selama tiga hari, jumat – minggu 29 April 2016 s/d 1 Mei 2016. Kegiatan perkemahan ini diikuti oleh 320 siswa kelas X dan kelas XI & XII pramuka inti. Perkemahan ini merupakan perkemahan dengan peserta terbanyak dari gudep 02169 – 02170 SMK Negeri 1 Tangsel. Upacara pelepasan dipimpin langsung oleh Kamabigus – kepala sekolah, H. Idris, hari jumat, jam 08.00 wib. (more…)
Ibnu Salman Alfarisi Juara 1 Electronic Aplication LKS Provinsi Banten 2016
Ibnu Salman Alfarisi Kelas XI TE keluar sebagai juara 1 Lomba Kompetensi Siswa tingkat Provinsi Banten tahun 2016 bidang lomba Electronic Aplication. Ibnu akan mewakili Provinsi Banten untuk LKS Tingkat Nasional bidang lomba tersebut yang akan diselenggarakan di malang tanggal 23 mei 2016 besok. Sebagai pembimbing Ibnu dalam menjuarai Lomba ini adalah Sumarkantini, MT. Untuk lomba lainnya, atas nama Irvan Mandala Putra mendapat juara 3 dalam lomba Industrial Control. Irvan di bimbing oleh Cepi Rahmansah, S.Pd, MT.
Sosialisasi Kurikulum Pelatihan Berbasis Kompetensi BLKI Provinsi Banten
Rabu, 20 April 2016, Balai Latihan Kerja Industri (BLKI) Provinsi Banten menyelenggarakan Sosialisasi Kurikulum Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Tahun 2016. Kegiatan diselenggarakan di ruang Aula BLKI Provinsi Banten yang beralamat di Jl Kencana I No.20, Serpong Utara. Sosialisasi diikuti oleh kepala sekolah (atau yang mewakili) sekira 80 peserta dariĀ SMA/SMK/MA yang berada diwilayah Provinsi Banten. SMK Negeri 1 Tangsel turut hadir dalam kegiatan tersebut yang diwakili oleh wakil humas, Arif Prio.



